Sukses

Cegah Omicron dengan yang Pedas-Pedas, Ini 5 Warung Oseng Mercon Legendaris Yogyakarta

Oseng mercon merupakan sajian legendaris khas Yogyakarta yang memiliki cita rasa pedas.

Liputan6.com, Semarang- Oseng mercon merupakan sajian legendaris khas Yogyakarta yang memiliki cita rasa pedas. Oseng mercon di Yogyakarta terbuat dari daging sapi tetelan yang dimasak dengan banyak cabai.

Walau pedas, rasa oseng mercon bisa membuat penikmatnya ketagihan. Terlebih, saat ini pandemi belum berakhir dan kembali diliputi varian Omicron. Masakan pedas berbahan cabai dan rempah bisa meningkatkan imunitas tubuh sehingga bisa mencegah tertular varian Omicron.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut 5 warung oseng mercon legendaris di Yogyakarta.

1. Warung Oseng Mercon Bu Narti

Oseng Mercon Bu Narti merupakan pelopor dari oseng mercon yang ada di Yogyakarta. Warung lesehan ini sudah berjualan sejak 1997.

Di warung ini, wisatawan bisa memesan nasi dengan oseng mercon khas Bu Narti dengan harga Rp 25.000. Jika ingin lauk tambahan, wisatawan dapat memasan ayam goreng hingga burung puyuh. Harganya pun mulai dari Rp18.000 - Rp 45.000.

Warung Oseng Mercon Bu Narti mulanya berjualan di dengan menggunakan tenda, tetapi kini sudah pindah dalam bangunan yang lebih nyaman.

Alamat Warung Oseng Mercon Bu Narti sekarang ada di Jalan KH. Ahmad Dahlan Nomor 110, Notoprajan, Ngampilan, Kota Yogyakarta. Waung Oseng Bu Narti buka setiap hari pukul 16.00 - 23.00.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Oseng Mercon 62

2. Oseng Mercon 62

Oseng Mercon 62 berlokasi di Jalan KH. Ahmad Dahlan Nomor 62, Ngampilan, Kota Yogyakarta. Oseng Mercon 62 juga buka setiap hari, mulai pukul 16.00 - 23.00.

Di warung ini wisatawan dapat memesan beragam oseng mercon, mulai dari oseng mercon kikil hingga oseng mercon bebek. Harga seporsinya dibanderol mulai dari Rp 20.000.

3. Oseng Mercon Mas Toni

Pilihan menu oseng mercon di Oseng Mercon Mas Toni cukup lengkap. Ada oseng mercon tetelan hingga oseng mercon udang atau cumi.

Selain itu, masih banyak pula menu lainnya seperti ceker mercon dan nasi rica-rica. Harga hidangan di warung Oseng Mercon Mas Toni bervariasi, antara Rp 6.000 – Rp 28.000. Sementara, menu oseng merconnya sendiri dibanderol dengan harga Rp 15.000 – Rp 28.000.

Warung Oseng Mercon Mas Toni beralamat di Jalan KH. Ahmad Dahlan Nomor 87, Notoprajan, Ngampilan, Kota Yogyakarta. Oseng Mercon Mas Toni buka setiap hari dan jam operasionalnya pukul 16.00 - 23.00.

 

3 dari 3 halaman

Oseng Mercon Pak No

4. Oseng Mercon Pak No

Hanya di Oseng Mercon Pak No ini wisatawan bisa memilih level pedas sesuai keinginan. Wisatawan juga bisa memlih oseng mercon balungan, ceker, hingga aneka kerang.

Namun, Oseng Mercon Pak No ini agak bebeda dari yang lain, karena cabai yang akan digunakan dihaluskan terlebih dahulu. Untuk soal rasa juga pastinya lezat dan tetap bikin lidah terbakar. Satu prosi oseng mercon disini dijual mulai dari Rp 17.000 saja.

Oseng Mercon Pak No berlokasi di Jalan Wahid Hasyim No.44 Gaten, Dabag, Condongcatur, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Dan buka setiap hari, mulai pukul 11.00 – 22.00. 

5. Oseng Pedas 57

Ciri khas dari Oseng Pedas 57 adalah bumbunya yang meresap, melimpah ruah masuk ke dalam daging ayam. Banyaknya rempah-rempahnya begitu lengkap, sehingga wisatawan masih bisa merasajan gurih dari menu Oseng Pedas 57.

Ada banyak lauk yang ditawarkan, mulai dari kepala, ceker, hingga sayap berbumbu pedas. Oseng Pedas 57 berlokasi di Caturtunggal, Kecamatan Depok, Manggung, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Oseng Pedas 57. Buka setiap hari mulai pukul 14.00 – 22.00.

(Tifani)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.