Sukses

Ridwan Kamil Sebut Jasad Eril Wangi Seperti Eukaliptus, Apa Itu?

Ridwan Kamil bersaksi jasad Eril wangi seperti daun eukaliptus.

Liputan6.com, Yogyakarta - Gubernur Jawa Barat Ridwal Kamil kembali ke Swiss untuk mengurus jenazah putra sulungnya Emmeril Kahn Mumtadz. Ia bersyukur bisa kembali memeluk tubuh sang putra tercintanya meskipun dalam kondisi tidak bernyawa.

"ALHAMDULILLAH YA ALLAH,.. Akhirnya Engkau memberikan kesempatan saya untuk kembali memeluk, membelai," tutur Ridwan Kamil dikutip dari akun Instagram Ridwan Kamil.

Meski telah hilang selama lebih dari dua pekan di sungai, namun Ridwan Kamil bersaksi jenazah putranya masih dalam keadaan yang sangat baik. Bahkan Ridwan Kamil bersaksi jasad Eril wangi seperti daun eucalyptus.

Eucalyptus atau eukaliptus merupakan jenis pohon yang memliki segudang manfaat untuk pengobatan. Dikutip dari berbagai sumber, pohon eukaliptus berasal dari Australia dan banyak tumbuh di seluruh dunia.

Manfaat paling besar dari eukaliptus ialah minyak dari perasan daunnya yang berbentuk oval. Karena daunnya yang begitu wangi, daun eukaliptus juga kerap dimanfaatkan untuk diseduh bersama teh dan aman untuk dikonsumsi.

Tak hanya itu, daun eukaliptus yang kering juga bisa dihancurkan, lalu disuling untuk mendapatkan minyak esensial yang saat diekstraksi dan diencerkan dapat digunakan sebagai obat. Daun eukaliptus juga bisa digunakan untuk perawatan gigi, daun ini bisa melawan bakteri kerusakan gigi. Selain itu, daun ini juga biasa digunakan oleh suku asli Australia, Aborigin untuk mengobati luka.

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.