Sukses

Bukan Hanya Jembatan Plunyon yang Viral, Ini 5 Destinasi Wisata Sleman yang Tak Kalah Menarik

Tak hanya jembatan Plunyon, di kawasan ini juga terdapat berbagai destinasi wisata menarik yang bisa dikunjungi.

Liputan6.com, Yogyakarta - Beberapa waktu lalu, wisata jembatan Plunyon, Kalikuning, Sleman sempat menjadi pembicaraan karena menjadi salah satu lokasi syuting film KKN di Desa Penari. Jembatan ini terletak di Taman Nasional Gunung Merapi.

Kawasan Kalikuning ini merupakan kawasan lereng Merapi yang berada di Kapanewon Cangkringan, Kabupaten Sleman, atau sekitar 24 kilometer dari kota Yogyakarta. Tak hanya jembatan Plunyon, di kawasan ini juga terdapat berbagai destinasi wisata menarik yang bisa dikunjungi.

1. Bukit Klangon

Bukit Klangon menjadi tempat favorit wisatawan untuk melihat Gunung Merapi dari dekat. Bukit ini merupakan lokasi tertinggi yang diperbolehkan dihuni warga setempat.

Selain berswafoto, pengunjung juga bisa camping ground dan tracking. Udara di Bukin Klangon cukup dingin karena berada di 1.100 meter dari permukaan laut.

2. Bunker Kaliadem

Bunker Kaliadem menjadi saksi erupsi Merapi beberapa tahun lalu. Kini, Bunker Kaliadem ramai dikunjungi untuk melihat Gunung Merapi dari dekat.

Untuk mencapai ke sana, pengunjung bisa menggunakan jip wisata yang ada di sekitar Cangkringan. Perjalanan menuju ke Bunker Kaliadem akan disuguhkan pemandangan hutan pinus, lahan pertanian warga, dan beberapa lokasi bekas dusun yang telah luluh lantak akibat erupsi.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kalikuning Park

3. Kalikuning Park

Selain jembatan Plunyon, Kalikuning Park ini menyediakan berbagai fasilitas wisata, seperti vila, rumah pohon, hingga tracking di berbagai spot Instagramble. Destinasi wisata ini beroperasi mulai pukul 08.00 hingga 17.00.

Untuk bisa masuk, pengunjung cukup membayar tiket sekitar Rp10.000. Tempat ini juga menyediakan lokasi camping keluarga.

4. Taman Wisata Merapi Garden

Taman Wisata Merapi Garden beroperasi sejak 2019. Destinasi wisata ini cukup ramah untuk anak-anak dan keluarga.

Jika kamu mencari destinasi wisata untuk bersantai bersama keluarga, maka Taman Wisata Merapi Garden adalah pilihan tepat. Pengunjung bisa menikmati panorama taman bunga, spot selfie hingga kolam renang anak dengan hanya membayar sebesar Rp10.000.

5. The Lost World Castle

Mengusung konsep "Kota Yang Hilang", destinasi wisata ini berada di Desa Kepuharjo, Cangkringan. Terdapat berbagai arena permainan dan spot foto.

Cukup membayar Rp30.000, pengunjung akan dibawa berselancar ke negeri dongeng.

(Resla Aknaita Chak)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.